Sabtu, 22 Februari 2014

Pengaruh Penerapan Audio Visual Terhadap Kemampuan Keterampilan Menyimak Siswa Kelas Xi Sma Negeri 1 Kapur IX



BAB I
PENDAHULUAN
A.    Latar Belakang
Salah satu sarana komunikasi adalah media massa. Media massa merupakan  sarana dan saluran resmi sebagai alat komuniksi untuk menyebarkan berita dan pesan kepada masyarakat. Selain itu, media massa didefenisikan juga sebagai alat yang dapat digunakan untuk menyampaikan pesan-pesan secara serempak kepada masyarakat luas berkat pendayaagunaan teknologi tertentu. Secara umum media massa meliputi media cetak dan media elektronik.
Media massa mempunyai peranan yang sangat penting, diantaranya sebagai alat untuk mencerdaskan bangsa, yakni sebagai medium pendidikan, alat pemasyarakat bahasa, sehingga mengurangi kesenjangan bahasa dan materi pengajaran bahasa. Media massa juga memiliki peran dan fungsi serta sarana untuk meningkatkan kemampuan menyimak siswa dalam proses pembelajaran di sekolah.
Jika berbicara tentang media massa, saat ini banyak jenisnya, salah satunya Audio Visual, media televisi. Fungsi dan loyalitas televisi sangat membantu masyarakat dalam sistem informasi. Di sisi lain media  televisi bisa digunakan untuk media bahan ajar di sekolah.
Penerapan media televisi dalam penyampaian pembelajaran Bahasa Indonesia di dalam kelas akan melatih kemampuan keterampilan menyimak siswa kelas XI SMA Negeri I Kapur IX. Proses menyimak terkait dengan unsur komunikasi, yaitu (a) pengirim pesan, (b) penerima pesan, (c) isi pesan, (d) alat penyampaian pesan, (e) tempat berlansungnya proses komunikasi atau konteks komunikasi.
Alat atau media penyampaian pesan mempengaruhi proses dan hasil penyusunan pemahaman penyimak, karena alat atau media merupakan sarana yang menghubungkan antara pengirim pesan, pesan, dan penerima pesan. Media yang terlalu sederhana atau tidak memadai akan mengakibatkan tidak keefektifan pesan yang disampaikan, sehingga kuantitas dan kualitas pesan yang diterima penyimak tidak seimbanng dengan kuantitas dan kulaitas pesan yang dikirim oleh pengujar.Sebaliknya, media yang terlalu rumit atau kompleks, juga akan mempersulit penyimak dalam menerima isi pesan.
B.     Identifikasi Masalah 
Berdasarakan uraian di atas banyak aspek yang dapat dikaitkan dengan keterampilan menyimak, yaitu (1) jenis menyimak berdasarkan proses dan kemampuan dalam menyimak, (2) proses penyusunan pemahaman dalam menyimak, (3) keterkaitan menyimak dengan keterampilan berbahasa.
C.    Pembatasan Masalah
Berdasarkan latar belakang masalah, penelitian dibatasi atau difokuskan kepada jenis menyimak berdasarkan kemampuan keterampilan menyimak siswa dengan penerapan Audio Visual pada kelas XI SMA Negeri I Kapur IX.
D.    Perumusan Masalah
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: (1) apakah penerapan media televisi dalam proses pembelajaran dapat membantu meningkatkan keterampilan menyimak siswa kelas XI SMA Negeri I Kapur IX, (2) bagaiamanakah kualitas keterampilan menyimak siswa kelas XI SMA Negeri I Kapur IX  setelah dilaksanakan proses pembelajaran dengan penerapan Audio Visual.  
E.     Tujuan Penelitian
Berdasarkan rumusan masalah di atas, dapat dirumuskan tujuan penelitian ini adalah (1) dengan penerapan media televisi apakah dapat menunjang proses keterampilan menyimak siswa kelas Xi SMA Negeri I Kapur IX, (2) memperoleh hasil penerapan media audio visual dalam proses pembelajaran keterampilan menyimak siswa kelas XI SMA Negeri I Kapur IX,
 F.     Manfaat Penelitian
Hasil penelitian ini sangat diharapkan dapat bermanfaat bagi semua pihak, (1) peneliti sendiri, umtuk menjawab pertanyaan yang memang ingi tahu tentang kemampuan keterampilan menyimak siswa dengan penerapan Audio Visual, (2) pendidik, di bidang Bahasa dan sastra Indonesia, khususnya SMS Negeri I Kapur IX sebagai masukan dalam meningkatkan kemampuan keterampilan menyimak siswa kelas XI SMA Negeri I Kapur IX, (3) peserta didik, sebagai media dalam memotivasi diri dalam proses pembelajaran keterampilan menyimak, (4) peneliti yang lain, sebagai informasi dan perbandingan dalam melakukan penelitian.


Untuk mendapatkan contoh file proposal penelitian ini secara lengkap bab 1 sampai dengan bab 3 silahkan inbok ke https://www.facebook.com/orion.nadeea

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Privacy Policy

 <h1>Privacy Policy for Ujung Pena Secuil Tinta</h1> <p>At Ujung Pena Secuil Tinta, accessible from https://wigisutrisno.b...