Sabtu, 16 Januari 2021

CONTOH METODE PENELITIAN KUALITATIF ANALISIS SWOT

BAB III
METODE PENELITIAN

 
3.1  Jenis Penelitian

Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Moleong (2010:6) mengatakan bahwa penelitian kualitatif adalah penelitian yang bermaksud untuk memahami fenomena tentang apa yang dialami oleh subjek penelitian misalnya perilaku, persepsi, motivasi, tindakan, dll, secara holistik, dan dengan cara deskripsi dalam bentuk kata-kata dan bahasa, pada suatu konteks khusus yang alamiah dengan memanfaatkan metode ilmiah.  Sejalan dengan itu, Nazir (2005:54) mengatakan bahwa metode deskriptif adalah suatu metode dalam meneliti status kelompok manusia, suatu objek, suatu kondisi, suatu sistem pemikiran, ataupun suatu kelas peristiwa pada masa sekarang. Tujuan penggunaan metode ini adalah untuk membuat gambaran secara sistematis, faktual, dan akurat mengenai fakta-fakta, sifat-sifat, serta hubungan antar fenomena yang diselidiki.

3.2  Lokasi Penelitian

Penelitian ini dilakukan di Nagari Tapan, Kabupaten Pesisir Selatan. Pemilihan lokasi penelitian didasarkan pada asumsi bahwa Nagari Tapan memiliki penduduk dengan mata pencarian sebagai petani sawit. Lokasi penelitian ini telah diobservasi sebelumnya. Pengamatan terhadap lokasi penelitian dilakukan jauh sebelum dilakukan penelitian agar didapat gambaran mengenai wilayah penelitian.

3.3  Informan Penelitian

Informan adalah orang yang dimanfaatkan untuk memberikan informasi tentang situasi dan latar penelitian (Moleong, 2010:132). Pemilihan informan menggunakan teknik purposive sampling. Menurut Afrizal (2006:66)  teknik purposive samping dilakukan berdasarkan pemilihan seleksi peneliti berdasarkan atas anggapan bahwa informan adalah orang yang benar-benar mengetahui atau memiliki keterkaitan dengan permasalahan atau objek penelitian. Para informan dicari berdasarkan kriteria tertentu yang telah ditetapkan oleh peneliti. Peneliti mengetahui identitas orang-orang yang pantas dijadikan informan dan keberadaannya informan diketahui oleh peneliti.

Adapun kriteria informan dalam penelitian ini yaitu orang yang mengetahui tentang seluk beluk industri perkebunan sawit di Nagari Tapan yaitu:

  1. Petani atau pemiliki kebun sawit
  2. Pekerja yang mengolah (buruh) perkebunan sawit
  3. Wali Nagari.

3.4 Jenis Data dan Sumber Data

1)      Jenis Data

Jenis data yang dikumpulkan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Data primer adalah data yang diperoleh langsung peneliti dari lapangan, sedangkan data sekunder adalah data yang diperoleh melalui pihak lain atau data tersebut tidak diambil langsung oleh peneliti di lapangan.
 

2)      Sumber Data

Data primer dalam penelitian ini diperoleh secara langsung oleh peneliti dari sumber utama yaitu petani di Nagari Tapan Kabupaten Pesisir Selatan. Sumber data pendukung didapatkan dari wawancara yang dilakukan pada tokoh masyarakat setempat.

3.4  Alat Pengumpul Data

Alat pengumpul data dalam penelitian ini yaitu daftar pertanyaan dalam bentuk wawancara. Perhatikan tabel berikut.

Tabel 3.4.1 Jenis Data, Sumber Data dan Alat Pengumpulan Data

No

Jenis Data

Sumber

Alat Pengumpul Data

1

 

 

 

 

 

2

1.      Data Primer

 

 

 

 

 

2.      Data sekunder

 

 

1.      Petani (pemilik perkebunan)

2.      Pekerja (buruh)

 

Kantor Wali Nagari

 

 

 

 

a.       Daftar pertanyaa wawancara

b.      Alat perekam

c.       Alat tulis/catat

 

a.       Observasi

b.      Camera (foto)

c.       Falsdisk



3.5  Metode Pengumpulan Data

Data dikumpulkan melalui tiga cara yaitu observasi, wawancara dan studi dokumen

1)      Observasi

Observasi adalah metode pengumpulan data yang digunakan untuk menghimpun data penelitian melalui pengamatan (Bungin, 2007:118). Dalam penelitian ini peneliti melakukan pengamatan baik secara langsung maupun tidak langsung terhadap objek penelitian.

2)      Wawancara

Wawancara adalah percakapan dengan maksud tertentu. Percakapan tersebut dilakukan oleh dua pihak yaitu pewawancara yang mengajukan pertanyaan dan terwawancara yang memberi jawaban atas pertanyaan (Moleong, 2010:186). Pada penelitian ini penulis menggunakan teknik wawancara mendalam dimana informan dan peneliti ikut terlibat dalam kehidupan sosialyang relative lama dan keterlibatan peneliti dalam kehidupan informan (Bungin 2007:111)

Wawancara dilakukan terhadap petani sawit (pemilik kebun sawit) dan beberapa pekerja (buruh) yang bekerja sebagai pengelola perkebunan sawit untuk mendapatkan gambaran yang jelas mengenai pengembangan industri sawit di Nagari Tapan Kabupaten Pesisir Selatan. Namun sebelum itu peneliti telah menyiapkan terlebih dahulu pedoman daftar wawancara. Wawancara dilakukan tidak terstruktur dan Peneliti boleh mengacak pertanyaan yang telah dibuat.

3)      Studi dokumen

Studi dokumen adalah salah satu metode pengumpulan data kualitatif dengan menganalisis dokumen-dokumen yang dibuat oleh subjek sendiri atau orang lain. Peneliti berusaha mendapatkan arsip-arsip dan dokumen-dokumen lain (Herdiansyah, 2012:143).

3.6  Teknik Analisis Data

Analisis data dilakukan melalui beberapa tahap yaitu reduksi data, penyajian data dan menarik kesimpulan.

1)      Reduksi data

Reduksi data adalah bentuk analisis yang menajamkan, menggolongkan, mengarahkan, membuang yang tidak perlu, dan mengorganisasikan data. Pada tahap ini semua data yang diberhasil didapatkan akan dikelompokan sesuai tujuan penelitian.

2)      Penyajian data

Penyajian data dapat diartikan sebagai kumpulan data tersusun yang memberikan kemungkinan adanya penarikan kesimpulan dan pengambilan tindakan. Dengan penyajian data peneliti dapat memahami apa yang sedang terjadi dan apa yang harus dilakukan berdasarkan pemahaman tentang penyajian data. Data-data yang telah dikumpulkan dan dikelompokan disusun secara sistematis agar mudah untuk dianalisis dan lebih mudah dalam penarikan kesimpulan.

3)      Penarikan kesimpulan

Penarikan kesimpulan dilakukan apabila data yang diteliti telah valid berdasarkan penelitian dan telah teruji kebenarannya. Sehingga penarikan kesimpulan dapat dilakukan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Privacy Policy

 <h1>Privacy Policy for Ujung Pena Secuil Tinta</h1> <p>At Ujung Pena Secuil Tinta, accessible from https://wigisutrisno.b...